Teknik Kimia FT UMJ Gelar Rapat Kerja Tahunan

raker1
raker2

Senin, 8 Mei 2017 Program Studi Teknik Kimia FT UMJ kembali menggelar rapat kerja tahun 2017, kegiatan berlangsung selama 2 hari berturut – turut pada tanggal 8,9 Mei 2017 di Wisma Arga Mulia Bogor. Kegiatan Rapat Kerja ini dibuka oleh Wakil Dekan 1, Ibu Dr. Ir. Tri Yuni Hendrawati, M.Si dan Kaprodi Ibu Nurul Hidayati Fithriyah, ST., M.Sc., Ph.D. Dalam sambutannya Ibu Wakil Dekan mengatakan Prodi Teknik Kimia FT UMJ telah memberikan banyak kontribusi prestasi secara signifikan terhadap kemajuan FT UMJ pada umumnya dan Prodi Teknik Kimia sendiri pada khususnya, disampaikan pula untuk menuju persiapan Akreditasi Prodi tahun 2019 , segenap civitas akademika perlu tetap menjaga semangat berkemajuan.

Agenda rapat kerja kali ini membahas Pemantapan pelaksanaan program kerja tahun 2017 dan penetapan program kerja tahun 2018. Semangat menuju Akreditasi A menjadi salah satu agenda penting dalam rapat kerja kali ini, Ibu kaprodi pun menjadikan slogan Akreditasi A sebagai pembuka dalam setiap kegiatan Prodi Teknik Kimia FT UMJ.

Kegiatan kali ini tidak hanya menguras energi fikiran segenap Dosen Teknik Kimia FT UMJ, tetapi juga diselingi dengan kegiatan olah raga berjalan sehat di seputaran kawasan perkebunan teh Puncak Bogor, Dosen berkesempatan beramah tamah dengan penduduk sekitar sekaligus secara tidak langsung memperkenalkan Jurusan Teknik Kimia FT UMJ kepada masyarakat sekitar.

Written by 

solevisible